依然有盼望 Tetap Berpengharapan

Rahmat TUHAN
Baru Tiap Pagi
Kamis, 3 Nov. 2022
Nats: Yesaya 38

Tetap Berpengharapan

Yesaya 38:9, 16 (TB) Karangan Hizkia, raja Yehuda, sesudah ia sakit dan sembuh dari penyakitnya:
Ya Tuhan, karena inilah hatiku mengharapkan Engkau; tenangkanlah rohku, buatlah aku sehat, buatlah aku sembuh!

以賽亞書 38:9, 16 (CUVT) 猶大王希西家患病已經痊愈、就作詩說、
主阿、人得存活、乃在乎此.我靈存活、也全在此。所以求你使我痊愈、仍然存活。

Hizkia seorang raja yang berkenan kepada Tuhan, dia melakukan sesuai dengan kehidupan raja Daud, yang takut akan Tuhan. Suatu ketika dia diperhadapkan masalah yang bertubi-tubi, bangsa yang dipimpinnya sedang menghadapi kalah perang dan dia sendiri mengidap sakit penyakit yang sangat parah.

Saat itu usianya sekitar tiga puluh sembilan atau empat puluh tahun, ia memiliki masa depan yang indah dan hidup bahagia ditahun-tahun yang akan datang.

Sebelumnya Tuhan melalui nabinya telah memberitahu kondisi raja Hizkia bahwa sakitnya tidak akan sembuh. Mendengar apa yang disampaikan Tuhan, membuat Hizkia segera memalingkan wajahnya ke dinding, dia berdoa kepada Tuhan memohon kesembuhannya.

Saudaraku, bila kita percaya bahwa Tuhan itu maha kuasa dan pengasih.   Jika kita percaya bahwa Allah itu setia dan mendengar doa, hendaklah kita tetap berharap dan menaruh pengharapan kepadaNya.

Hizkia sekalipun mengetahui kondisinya sudah tidak tertolong lagi, ia tetap berharap kepada Tuhan melalui doanya, dan akhirnya TUHAN memulihkan keadaanya, sakit penyakitnya yang parah disembuhkan.

Adakah hal sulit yang sedang Anda alami sekarang ini? tetaplah berharap kepada TUHAN.

Soli Deo Gloria💒